Berita
Universitas Wahid Hasyim

post thumbail
8 Oktober 2018

    Unwahas Resmi Buka Fakultas Kedokteran

    Universitas Wahid Hasyim (UNWAHAS) Semarang secara resmi membuka Fakultas Kedokteran dan menerima mahasiswa baru program studi Pendidikan Dokter dan Profesi Dokter pada tahun ini. Setelah diterimanya SK pendirian dari Menristek Dikti RI dengan no. 127/KPT/1/2016. Surat keputusan tersebut diterima secara langsung oleh pimpinan yayasan dan pimpinan universitas dari Menristek Dikti RI, Mohammad Nasir di Jakarta 29 Maret 2016. SK tersebut diperoleh setelah Unwahas dinyatakan layak untuk membuka dan mengelola program studi Pendidikan Dokter dan Prodi Profesi Dokter.

    Pimpinan universitas, wakil rektor II, Muh. Zain Yusuf menjelaskan, SK tersebut diperoleh melalui persiapan yang panjang dalam rangka memenuhi standar pengelolaan Prodi Pendidikan Dokter dan Prodi Profesi Dokter. Pimpinan universitas menjelaskan bahwa Unwahas didedikasikan terbuka untuk masyarakat umum, tidak memandang ras, agama, suku, golongan dan siapa saja bisa kuliah di Unwahas. Untuk saat ini Unwahas juga menggandeng RSUD Kota Semarang sebagai rumah sakit pendidikan. Mengingat selama ini RSUD Kota Semarang merupakan rumah sakit yang memiliki fasilitas dan sarana yang sangat baik dan memenuhi standar.

    PENDAFTARAN MAHASISWA BARU

    Pada tahun akademik 2016/2017 Unwahas secara resmi menerima pendaftaran mahasiswa baru untuk program studi Pendidikan Dokter dan program studi Profesi Dokter. Untuk itu pimpinan Universitas juga memohon do’a restu dari seluruh ulama, masyarakat, dan pimpinan daerah, agar Unwahas semakin berkembang. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada masyarakat yang telah menitipkan putera puterinya untuk menimba ilmu di kampus intelektual yang berkarakter ini. Pendaftaran dapat dilakukan secara online (klik disini) atau datang langsung ke kampus Jalan Menoreh Tengah X/22 Sampangan Semarang.

    Mbah Maemun Doakan FK Unwahas Sukses

    Para kiai dan tokoh ulama Islam di Indonesia benar-benar ikut merasa bahagia atas turunnya ijin dari dikti atas dibukanya fakultas kedokteran (FK) di Kampus Unwahas. Salah satu kampus yang dikelola para kaum nahdlatul ulama (NU) ini mengundang perhatian berbagai golongan Islam di antaranya Ketua MUI Jateng KH. Ahmad Darodji, Pembina Yayasan Wahid Hasyim Drs. H. Achmad, Drs. H. Ali Mufiz, MPA., para tamu undangan pejabat di lingkungan PWNU, pejabat di akademisi dan rumah sakit.

    Sosok kiai yang akrab dipanggil Mbah Maimun mengatakan, sekarang warga nahdliyin sudah mempunyai fakultas kedokteran seperti kampus lain. “Insya Allah kita semua mendoakan sukses dan semakin besar di Jateng dengan adanya Fakultas Kedokteran di Kampus Unwahas,” ucapnya. Para ulama yang hadir pada Syukuran Ijin Pendirian Prodi Pendidikan Dokter dan Profesi Dokter di FK Unwahas menilai, turunya ijin pendirian prodi FK Unwahas yang keluar pada bulan April ini merupakan moment yang sangat bagus. Karena bertepatan dengan lahirnya baginda Nabi Muhammad SAW.

    Plt. Rektor Unwahas, Dr. Noor Achmad, MA. mengatakan, “sangat benar ijin bedirinya FK Unwahas bersamaan dengan bulan 1 Rojab. Ini memang menjadi cita-cita kami kampus Unwahas punya fakultas kedokteran,” jelasnya.
Unwahas Resmi Buka Fakultas Kedokteran
logo-kampus-merdeka